Profil Member Girl Group BLACKPINK

BLACKPINK adalah girl group yang di bentuk oleh salah satu agensi yang bernama YG Entertainment dan memiliki banyak penggemarnya dari asia sampai luar asia. Girl group ini mempunyai 4 member wanita yaitu Lisa, Jennie, Jisoo, dan Rose. BLACKPINK memulai debutnya pertama kali pada tanggal 8 Agustus 2016 dengan merilis 2 buah lagu album berjudul BOOMBAYAH dan Whistle. Nama BLACKPINK ini sendiri mempunyai arti dari BLACK yang menunjukkan warna kuat dan tegas setiap member wanita dan PINK yang menunjukkan bahawa setiap member wanita yang tidak hanya terlihat kecantikannya dan feminim saja. Nah kali ini kita akan membahasa tentang profil masing-masing member BLACKPINK :

  • Jennie Blackpink

Jennie Blackpink mempunyai nama asli Jennie Kim dan mempunyai nama panggilan Jendeuk-ie, Jenjen, Jerry, Nini, Human Gucci. Lahir pada tanggal 6 Januari 1996 berkewarganegaraan korea selatan. Jennie mempunyai tinggi 163cm dan berat badan 50kg, mempunyai golongan darah B. Posisinya di Blackpink adalah sebagai Main rapper, Lead Vocalist, Center dan keahlian khususnya Rap, Dance, Vocal, Aegyo (Acting imut). Jennie mulai training di YG Entertainment selama 5tahun 11 bulan.

  • Lisa Blackpink

Lisa Blackpink mempunyai nama asli Pranpriyan Manoban atau Lalisa Manoban dan nama panggilan Lallice, Jolisa, Laliz, Nallalisa, Pokpak yang lahir pada tanggal 27 Maret 1997 di Bangkok, Thailand. Lisa mempunyai tinggi badan 167 cm, berat badan 46 kg, dan bergolongan darah O. Posisi di Blackpink adalah sebagai Lead Rapper, Main Dancer, Maknae, Sub Vocalist dengan keahliannya B-boy dan Dance. Lisa Blackpink sudah menjalani training di YG Entertainment selama 5 tahun 3 bulan.

  • Jisoo Blacpink

Jisoo Blackpink mempunyai nama asli Kim Ji Soo dan nama panggilan Jichu, Chi Choo yang lahir pada tanggal 3 Januari 1995 di korea selatan tepatnya di seoul. Mempunyai berat badan 45kg dan tinggi badan 162 cm, bergolongan darah A. Jisoo di posisi Blackpink sebagai Lead Vocalist dan Face of the Group. Mempunyai Keahlian bermain drum dan piano. Jiso telah menjalani training di YG Entertainment selama 5tahun.

  • Rose Blackpink

Rose Blackpink mempunyai nama asli Park Chae Young dan nama panggilannya Rosie dan Pasta yang lahir pada tanggal 11 Februari 1997 di Auckland dengan kewarganegaraan korea selatan. Mempunyai tinggi 168 cm dan berat badan 46kg, bergolongan darah B. Posisi Rose di Blackpink sebagai Main Vocalist dan Lead Dancer dan mempunyai keahlian meniru suara seseorang yang sedang terjebak di dalam kotak, bermain gita dan piano. Menjalani training selama 4tahun 2 bulan di YG Entertainment.

Konsep YG Entertainment Sukses, Tetapi Mereka Tetap Di Kritik Akibat Lisa

Konsep dari YG Entertainment yang mulai di merilis foto dan video teaser dari Black Pink membuat para fans dari Black Pink sangat antusias dengan hal tersebut. Comeback girl band dari Black Pink tersebut sangatlah sukses dan berjalan dengan sangat baik walaupun ada beberapa fans yang sedikit mengomentari beberapa hal tentang YG Entertainment.

Fans mulai merasa tidak senang di karenakan poster dari Grup YG Entertainment yang hanya menandai Rose dan Jennie di dalam Twitter mereka. Sedangkan untuk Jisoo dan Lisa tidak di tandai oleh pihak YG Entertainment. Meskipun demikian setelah terdapat beberapa cuitan yang di berikan oleh para fans akhirnya di bagian bawah akhirnya di berikan tambahan hastag Jisoo dan Lisa tetapi hal tersebut tetap saja membuat para fans makin berang terhadap YG Entertainment.

Tidak hanya berhenti tentang cuitan di twitter saja, para penggemar Black Pink yang berasal dari negeri bambu juga menyadari bahwa Video dari Personel Black Pink Lisa di atur dengan mode Hide “sembunyi” tentunya fans makin tidak suka lagi dengan YG Entertainment yang mengatakan bahwa mereka menganak tirikan Lisa. Agensi di tuduh memilah personel Black Pink padahal Black Pink ada di karenakan 4 orang personel tersebut dan bukan hanya salah satu saja. Fans mengkritik habis-habisan sikap dari YG Entertainment.

Tetapi pada akhirnya hal tersebut di redam kembali oleh mereka sehingga debut liris performa dari Black Pink tetap berjalan akan berjalan sesuai dengan target yang telah di tentukan. Sebagian Fans memang sedikit kecewa tetapi setelah debut Black Pink tersebut di liris maka kekecewaan mereka akan terbayarkan.