1. Wendy Red Velvet
Terkenal dengan suara powerfull yang merdu, Wendy yang merupakan member dari girl grup Red Velvet ini kerap dipilih untuk membawakan lagu OST untuk beberapa drama bahkan sebelum Wendy debut bersama Red Velvet, Ia sudah dipercaya untuk membawakan lagu OST dari drama “Mimi”. Dalam drama yang tayang pada tahun 2014 lalu ini, Wendy membawa kan lagu yang berjudul “Because I Love You”. Tidak hanya itu, Wendy juga sudah membawakan lagu untuk berbagai drama populer seperti, Touch Your Heart wendy menyanyikan lagu OST yang berjudul “What It If Love” dan juga drama The King: Eternal Monarch Wendy membawakan lagu “My Day is Full of You” yang Ia bawakan bersama dengan Zico.
2. Baekhyun EXO
Merupakan member dari boy grup populer EXO, Baekhyun juga dikenal dengan suaranya yang merdu, oleh karena itu, Baekhyun juga kerap dipercaya untuk membawakan lagu OST dari berbagai drama. Dan pada tahun 2020 setelah Baekhyun menyelesaikan masa Wajib Militernya, Baekhyun langsung dipercaya untuk menyanyikan Lagu OST berjudul “Happy” pada drama Do You Like Brahms? tidak hanya itu, Baekhyun juga membawakan lagu “On The Road” untuk drama Hyena dan “Every Second” untuk drama Record of Youth.
3. Doyoung NCT
Dikenal sebagai salah satu vokalis utama yang berasal dari SM Entertainment, Doyoung juga dikenal sebagai penyanyi dengan suara yang merdu. Karena kemampuan bernyanyinya tersebut, Doyoung juga kerap terpilih untuk membawakan berbagai macam lagu OST. Doyoung pernah membawakan lagu OST berjudul “Hard For Me” untuk drama Rich Man Poor Woman pada tahun 2018 dan juga Lagu “Baby Only You” untuk drama The Tale of Nokdu” pada tahun 2019 yang Dinyanyikan bersama dengan rekan satu grupnya yaitu Mark NCT.
4. Yesung Super Junior
Merupakan member dari boy grup Super Junior, Yesung juga kerap dipercaya untuk membawakan lagu OST drama berkat suaranya yang merdu. Yesung pernah membawakan lagu OST yang berjudul “It Has To Be You” yang merupakan OST dari drama Cinderella’s Sister pada tahun 2010 lalu. Tidak hanya itu, Yesung juga membawakan lagu OST yang berjudul “Gray Paper” untuk drama That Winter, The Wind Blows” pada tahun 2013.